Tag Archives: wisuda

24Jun/23

Dua Alumni FMIPA Berbagi Pengalaman Kerja Kantoran dan Wirausaha di Sharing Alumni

Hendra Setiawan alumni Jurusan Kimia dan Aldila Maya Yulandi alumni Jurusan Matematika FMIPA hadir di Sharing Alumni untuk berikan motivasi kepada calon wisudawan periode VIII tahun akademik 2022/2023 (23/6). “Selain bekerja, saya juga menjalankan beberapa wirausaha, itupun saya telah beberapa kali pindah kerja untuk mendapatkan gaji yang lebih tinggi, ini motivasi untuk anda bahwa alumni MIPA bisa disegala lini kerja dan usaha” ungkap Hendra diawal penyampaian materi. Dia menuturkan juga bahwa alumni FMIPA fleksibel untuk bisa bekerja di banyak bidang,mulai sebagai analis hingga perbankan.

“Alumni FMIPA itu bisa bekerja dimana saja, seperti saya ini yang pernah bekerja di perusahaan musik ternama, di bank dan terakhir di bidang farmasi,” ujarnya. Hendra juga mengatakan selain bekerja, ada beberapa usaha bisnis yang digeluti. Bisnisnya juga tidak hanya dalam satu macam, mulai makanan hingga pencucian mobil jemput pelanggan melalui aplikasi. “Intinya kita harus bisa manfaatkan peluang dengan cermat membuat usaha yang menguntungkan,” lanjutnya. Continue reading

10Mar/23

Sharing Alumni, Ajang Berbagi Pengalaman Alumni Kepada Calon Wisudawan FMIPA UNEJ

Calon wisudawan FMIPA UNEJ sebelum di Wisuda esok hari, mengikuti acara Sharing Alumni (10/3). Acara yang dikonsep tidak formal, untuk memudahkan calon wisudwan bisa berinteraksi dengan alumni dalam berbagai pengalaman. “Sharing Alumni ini kita desain sejauh mungkin dari kesan formal, agar Anda semua bisa bertanya kepada alumni sehingga komunikasi dua arah terbentuk,” ungkap Dekan FMIPA UNEJ Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph.D. pada saat membuka acara.

Sharing Alumni edisi Wisuda Universitas Jember Periode V Tahun Akademik 2022/2023 menghadirkan Heru Cahyudi, S.Si. alumni Prodi Sarjana Fisika yang kini bekerja sebagai Rizki Humanity di LAZDA Rizki Kabupaten Jember. Alumni berikutnya adalah Dzurotul Mutimmah, S.Si., M.Si. alumni sarjana dan magister Matematika yang kini menjadi dosen prodi Pendidikan Matematika, FMIPA, Universitas Banyuwangi. Mereka berbagi pengalaman dihadapan 22 calon wisudawan dan tamu undangan pimpinan di lingkungan FMIPA UNEJ. Continue reading

20Jan/23

Founder maezula.co dan Co-Founder FarmaX.id ajak Wisudawan FMIPA UNEJ jadi Entrepreneur Muda

“Menjadi entrepreneur butuh perjuangan dan ketekunan, juga paham akan peluang yang ada” ungkap Fani Atrica Suwita Founder maezula.co dan juga alumni Jurusan Kimia FMIPA 2010. Fani menceritakan awal perjuangan setelah lulus wisudan hingga sekarang dibilang sukses menjalankan bisnis clothing dihadapan wisudawan FMIPA di acara Sharing Alumni (20/1). “Lepas wisuda, saya pernah menjadi guru di SMA Balung walau sebentar dan ketertarikan ke bisnis berawal dengan berjualan kacamata dengan brand kacamatanica,” cerita Kak Fani panggilan akrabnya.

Perjuangan Fani berujung pada maezula.co melalui pemanfaatan media sosial yang digandrungi anak muda menghantarkannya ke dunia entrepreneur. “Melalui FYP Tik-tok, usaha saya mengalami kebanjiran pesanan hingga berpuluh kali lipat,” ujarnya yang dalam kesempatan itu mengajak wisudawan untuk memanfaat peluang dan menjaga koneksi dengan banyak orang. “Kini alhamdulillah, usaha telah berjalan baik dan saya mengajak adik-adik jika berminat untuk belajar bersama meraih mimpi,” pungkasnya. Continue reading

09Des/22

Pembekalan Wisudawan untuk Memasuki Dunia Kerja melalui Jejaring Alumni FMIPA UNEJ

FMIPA UNEJ selenggarakan pembekalan bagi calon wisudawan dan wisudawati sebagai persiapan untuk memasuki dunia kerja. Melalui jejaring alumni FMIPA yang akan membantu mengenalkan dan pandangan tentang dunia kerja. Menghadirkan Abdul Kamil, S.Si, Lurah Tegal Gede, Jember dan Fiqih Maulana Yusuf, S.Si. Creative Section Head, Promo On Air SCTV, acara dikemas secara hybrid di Aula Jurusan Kimia FMIPA (09/12).

Pembekalan ini bermula saat Dekan FMIPA, Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph.D, mengikuti acara Jalan Gembira Nasional KAUJE di Jakarta beberapa waktu lalu. “Saat bertemu alumni, kami berdiskusi mengenai pekerjaan dan mereka antusias untuk berbagi kepada adik tingkatnya tentang dunia kerja” ungkapnya. Lebih lanjut disampaikan bahwa FMIPA mewujudkan dalam pembekalan ini agar para wisudawan lebih siap untuk memasuki dunia kerja. Continue reading

28Jun/19

Rifang, Peraih IPK 3,83 itu pernah sabet Gold Medal pada i-ENVEX di Malaysia

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak di FMIPA karena telah mendampingi dan membimbingi kami selama studi, termasuk berbagai kesempatan untuk mengikuti beberapa ajang perlombaan kreatifitas mahasiswa tingkat nasional dan internasional” ucap Rifang Pri Asmara peraih penghargaan mahasiswa berprestasi dengan raihan IPK 3,83 dan masa studi 3 tahun, 9 bulan, 2 hari dari Jurusan Fisika dalam acara Pelepasan Alumni di Ruang Auditorium Jurusan Fisika Fakultas MIPA Universitas Jember (28/6). Rifang juga mengajak koleganya para calon wisudawan wisudawati untuk selalu bersyukur dan menetap masa depan dengan semua yang telah diraih setelah menyelesaikan studi di FMIPA. Acara pelepasan alumni diikuti para Dekan, Wakil Dekan, para Ketua Sekretaris Progam Studi Sarjana di lingkungan FMIPA, Kabag TU FMIPA, Sub Bagian di lingkungan FMIPA dan perwakilan dari ORMAWA FMIPA. “Berorganisasi juga merupakan modal yang baik untuk kita para calon wisudawan yang akan terjun ke lapangan pekerjaan, hal sama juga bisa kita terapkan bila ingin melanjutkan studi. Pesan untuk saya dan kita semua, mari kita tetap jalin silahturahmi dengan almamater dan memberikan yang terbaik apapun kedepan yang akan kita tempuh ”pungkas peraih Gold Medal dan Special Award dalam ajang i-ENVEX di Malaysia tahun 2016 lalu. Continue reading

05Apr/19

Dekan berharap Alumni FMIPA terapkan Long Life Education

“Alumni FMIPA UNEJ diharapkan untuk mampu menerapkan sebuah ungkapan Long Life Education, yakni tidak berhenti untuk belajar setelah selesaikan studi atau wisuda sarjana khususnya dalam belajar untuk hidup yang lebih baik lagi” awal Dekan Fakultas MIPA Drs. Sujito, Ph.D. dalam sambutan acara Pelepasan Alumni di Ruang Kuliah Umum Jurusan Biologi Fakultas MIPA Universitas Jember (5/4). “Sebagai bekal untuk hidup yang lebih baik selepas kuliah adalah dengan meningkatkan softskill terutama dalam proses mengendalikan diri sendiri dan orang di lingkungan sekitarnya” ungkap Pak Jito. Acara pelepasan alumni diikuti para Wakil Dekan, para Ketua Sekretaris Progam Studi Sarjana di lingkungan FMIPA, Kabag TU FMIPA dan Sub Bagian di lingkungan FMIPA. Pada era sekarang ini kecakapan dalam bidang ilmu sangatlah penting, akan tetapi akan menjadi jauh lebih baik jika alumni mampu menambahkan keunggulan softskill guna bersaing di pasar kerja. “Persaingan bursa kerja baik pemerintahan maupun swasta semakin ketat, alumni FMIPA diharapkan untuk bisa menyesuaikan diri dengan membekali dengan softskill yang diantaranya percaya diri, tidak takut gagal, komunikasi yang baik dengan berpedoman juga pada ungkapan Long Life Education” lanjutnya. Continue reading