Tag Archives: make over

12Okt/22

DWP FMIPA UNEJ berikan sumbangan pendidikan bagi mahasiswa FMIPA

Dharma Wanita Persatuan FMIPA UNEJ berikan sumbangan bagi mahasiswa FMIPA di pertemuan rutin DWP (12/10). Bertempat di Ruang Aula Gedung I Matematika, Nur Sa’dijah Achmad Saifullah Ketua DWP FMIPA secara simbolis menyerahkan bantuan kepada Ketua Jurusan Matematika, Dr. Kiswara Agung Santoso. Hadir dalam acara Dekan FMIPA UNEJ, Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph,D. memberikan apresiasi pada agenda DWP FMIPA. “Dengan bantuan ini diharapkan mampu untuk meringankan mahasiswa khususnya saat pembayaran UKT” ujar Dekan.

Lebih lanjut Dekan menyampaikan selain agenda ini, ada beberapa kegiatan DWP FMIPA yang bersifat sosial dan agenda mendukung kegiatan FMIPA bahkan UNEJ. “Beberapa waktu DWP FMIPA telah memberikan tali asih kepada anggota, kemudian aktif jika ada even seperti lomba paduan suara” ungkapnya. Soal berkesenian, DWP memiliki Qosidah “Zahroh Arroihanna” yang selalu tampil saat kegiatan kerohanian. Continue reading