Program Studi Sarjana Matematika FMIPA UNEJ Matangkan Evaluasi Dokumen Akreditasi LAMSAMA

Program Studi Sarjana Matematika FMIPA UNEJ adakan FGD evaluasi dokumen akreditasi LAMSAMA di Grand Valonia (11-12/1). Menghadirkan pendamping Dr. Yulia Indrawati, S.E., M.Si. dan Riska Rian Fauziah, S.Pt., M.Sc., M.P., Ph.D Lembaga Penjamin Mutu dan Pengembang Pembelajaran (LPMPP) Universitas Jember. Acara juga dihadiri Wakil Dekan I FMIPA Dra. Hari Sulistiyowati, M.Sc., Ph.D. dan Wakil Dekan II FMIPA Dr. Esti Utarti, S.P., M.Si. “Dua hari kedepan kita bahas bersama evaluasi dokumen akreditasi LAMSAMA prodi sarjana matematika dengan pendampingan LPMPP, kita berharap mendapatkan hasil yang baik yaitu akreditasi UNGGUL,” ungkap Wakil Dekan I FMIPA.

Selama dua hari, tim task force akreditasi prodi sarjana Matematika FMIPA  melakukan persamaan persepsi Laporan Kinerja Program Studi (LKPS) dan Laporan Evaluasi Diri (LED). Tiap kriteria akan didampingi oleh tim dari LPMPP dan juga UPM-GPM FMIPA UNEJ. Sebelumnya tim telah bekerja berdasarkan dengan kriteria yang disepakati. “Sebelumnya, tim task force matematika telah bekerja masing-masing berdasarkan kriteria yang telah ditentukan,” ujar Kusbudiono, S.Si., M.Si. Ketua task force akreditasi prodi sarjana Matematika. Kusbudiono berharap di akhir agenda tiap tim kriteria bisa merampungkan untuk diajukan ke LAMSAMA.

Untuk diketahui, prodi sarjana Matematika FMIPA UNEJ berdiri pada tahun 1997 yang lalu. Dan pada tahun 2021 mendapatkan akreditasi B dari BAN-PT. Diharapkan pada re-akreditasi tahun ini mendapatkan nilai maksimal dari LAMSAMA yakni UNGGUL. Hal ini akan menambah minat calon mahasiswa untuk bisa berkuliah di prodi sarjana Matematika FMIPA UNEJ. “Banyak pembenahan untuk persiapkan akreditasi dari sarana prasarana, peningkatan kualitas pengajaran hingga penelurusan alumni,” jelas Ketua Jurusan Matematika Dr. Kiswara Agung Santoso, S.Si., M.Kom.

Tim bekerja dan berkoordinasi untuk merampungkan tabel-tabel pada kriteria LKPS dan LED LAMSAMA. Dr. Esti Utarti, S.Si., M.Si. Wakil Dekan II FMIPA berharap agenda FGD akan menjadi hal baik untuk pengajuan akreditasi. “Dekanat berikan fasilitasi FGD untuk program studi yang akan melakukan akreditasi atau reakreditasi agar mendapat hasil optimal,” tuturnya. Hasil FGD akan berkelanjutan dibahas kembali untuk diajukan ke LAMSAMA pada akhir Januari 2025. Dengan penuh asa agar prodi sarjana Matematika meraih akredatasi UNGGUL dari LAMSAMA setelah selesaikan masa visitasi lapangan.