Tag Archives: AI

08Oct/24

FMIPA UNEJ Gelar The Second International Basic Science Conference (IBSC) 2024

Fakultas MIPA Universitas Jember selenggarakan The Second International Basic Science Conference atau IBSC 2024 (8/10). Bertempat di gedung kewirausahaan UNEJ lantai 3, tahun ini mengambil tema ““AI at the Frontier of Natural Sciences: Trends and Future Directions“. Menghadirkan keynote speaker Prof. Dr. Ismail Naci CANGÜL dari Bursa Uludag University, Turkey, Dr. S. Stalin dari SASTRA Deemed to be University, India, Prof. Dr. -Ing. Hendro Wicaksono dari Constructor University Bremen gGmbH, Germany dan Dr. M. Kamaraj dari SRM Institute of Science and Technology, India. The 2nd IBSC 2024 digelar secara hybird, diikuti 53 peserta dan Dr. M. Kamaraj dari India hadir di UNEJ berikan materi.

The 2nd IBSC 2024 resmi dibuka oleh Prof. Drs. Bambang Kuswandi, M.Sc., Ph.D. Wakil Rektor UNEJ bidang perencanaan, kerja sama, dan sistem informasi. Dalam sambutannya, Prof. Bambang sampaikan IBSC merupakan konferensi menyebarluaskan ilmu pengetahuan, berinteraksi dengan para ahli  dan memperkuat jaringan profesional. “IBSC adalah wadah untuk berdiskusi dan berbagi untuk mendukung kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi,” ujarnya. Diharapkan luaran konferensi yang membahas tema kecerdasan buatan mampu menjadikan ilmu pengetahuan alam garis depan di tren dan arah masa depan penelitian. Continue reading