Tag Archives: pupuk hidrolisat

22Apr/24

Cegah Stunting di Indonesia, Peneliti Kimia FMIPA UNEJ Kembangkan Pupuk Organik Hidrolisat Ikan

Berpartisipasi program pemerintah dalam usaha mencegah stunting, tim peneliti Jurusan Kimia FMIPA UNEJ kembangkan pupuk organik hidrolisat ikan. Penggunaan pupuk tersebut pada tanaman padi dapat menghasilkan beras sosoh yang memilki kandungan yang tinggi mineral penting, yaitu zink dan besi. Beras dengan kandungan zink tinggi diperlukan guna mengurangi terjadinya stunting dan besi yang tinggi membantu mengurangi anemia serta menjaga daya tahan tubuh. Hal itu terungkap saat acara edukasi masyarakat petani Desa Karangrejo Jember (21/4) yang diorganisasikan oleh Himpunan Mahasiswa Kimia FMIPA UNEJ.

Pada pertemuan edukasi kemarin, selain para petani anggota kelompok tani Karangrejo, hadir juga PPL Ibu Yatmi yang juga pernah memperhatikan kegiatan study independent mahasiswa Jurusan Kimia di Desa Kranjingan Jember. Hal tersebut selaras dengan Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph.D yang mengatakan kita tidak pernah mengajari petani bercocok tanam, tapi mendampingi petani menggunakan pupuk hidrolisat ikan. Pak Sjai panggilan akrab Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph.D penggiat pupuk organik hidrolisat ikan atau dikenal dengan pupuk organik Tirta Sari Mina mengatakan penelitian telah dilakukan sejak 2009 yang lalu. Continue reading