Fakultas MIPA UNEJ selenggarakan Workshop Rekonstruksi dan Finalisasi Kurikulum MBKM yang diikuti semua program studi di lingkungan FMIPA (9-11/4). Bertempat di Meotel Jember, kegiatan ini mengundang 2 pemateri untuk berbagi ilmu mengenai MBKM. Workshop bertujuan untuk rekonstruksi dan finalisasi kurikulum, menyongsong penerapan MBKM dan proses akreditasi internasional. “Untuk mendukung itu, kita undang pemateri yang merupakan mitra dan juga berpengalaman di pelaksanaan BKP MBKM” jelas Drs. Siswoyo, M.Sc., Ph.D. Wakil Dekan I FMIPA UNEJ diawal acara. Setelah pembukaan, Dr. Yenni Meliana, M.Si., Kepala Pusat Penelitian Kimia LIPI Cibinong menyampaikan materi Peran Puslit Kimia sebagai Mitra MBKM. “Puslit Kimia LIPI membuka peluang menjadi bagian dalam program MBKM sebagai mitra bagi prodi FMIPA UNEJ, khususnya BKP riset atau magang” ungkapnya. Dr. Yenni juga memaparkan peluang kerjasama FMIPA UNEJ dengan Deputi Bidang Ilmu Pengetahuan Teknik LIPI untuk mewadahi semua prodi di FMIPA, tidak hanya prodi kimia atau biologi saja. Dr. Yenni juga menjelaskan program beasiswa berbasis riset dari LIPI. Diskusi peserta dimoderatori oleh Dr. Bambang Piluharto, S.Si., M.Si. Ketua Jurusan Kimia FMIPA UNEJ.
Dekan FMIPA Universitas Jember Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph.D. dalam kesempatan tersebut juga memberikan arahan kepada peserta workshop untuk bisa menyelesaikan kurikulum dengan baik untuk sonsong penerapan MBKM untuk bisa meraih akreditasi internasional. “Dengan tetap menjaga protokol kesehatan, kita berdiskusi disini untuk menyempurnakan kurikulum MBKM guna persiapan akreditasi internasional seperti ASIIN contohnya” paparnya. Untuk diketahui pelaksanaan workshop dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang berlaku. Pemakaian masker, jarak duduk, cek suhu sebelum masuk ruang dan menjaga kesehatan.
Hari kedua diawali dengan penyampaian materi oleh Herri Trilaksana, S.Si., M.Si., Ph.D. Jurusan Fisika, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Airlangga menyampaikan materi Implementasi BKP Pertukaran Pelajar Antar Prodi Fisika dan BKP Riset dengan moderator Dr. Lutfi Rohman, S.Si., M.Si. Ketua Jurusan Fisika FMIPA UNEJ. “Pertukaran pelajar/mahasiswa antara FST UNAIR dan FMIPA UNEJ dalam MBKM akan juga berimbas baik pada akreditasi ASIIN” jelasnya. Herri Trilaksana juga memaparkan mengenai ASIIN mulai proses akreditasi hingga penilaiannya.
Agenda selanjutnya inti workshop yakni pembahasan kurikulum program studi dilaksanakan secara berkelompok. Dipimpin ketua prodi, diharapkan bisa melaksanakan rekontruksi dan finalisasi kurikulum untuk dipresentasikan pada hari terakhir kegiatan workshop. Kegiatan ditutup oleh Dekan FMIPA UNEJ dengan hasil yang baik juga dengan ada beberapa rencana kerjasama dengan institusi diluar Universitas Jember.