Jurusan Matematika FMIPA UNEJ kini memiliki Statistician Clinic

Statistician Clinic merupakan hasil tindaklanjut Perjanjian Kerja Sama Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Jember  dengan Fakultas MIPA UNEJ pada Januari yang lalu. Keberadaan Statistician Clinic diharapkan mampu meningkatkan Literasi Statistik kepada masyarakat luas dan membantu mahasiswa dalam konsultasi serta mencari data untuk kepentingan riset maupun penelitian.

Statistician Clinic dibuka setiap hari Senin sampai Jumat pukul 09.00 sampai 15.00 yang untuk sementara berada di halaman gedung Jurusan Matematika FMIPA UNEJ. Rencana kedepan klinik ini akan menempati salah satu ruang di sekitaran Perpustakaan Universitas Jember guna menjangkau lebih banyak lagi pengunjung. Beberapa layanan yang bisa didapatkan antara lain publikasi data digital, konsultasi statistik, dan rekomendasi kegiatan statistik.

“Khusus layanan konsultasi data statistik dan rekomendasi kegiatan statistik tersedia pada hari Selasa dan Kamis” jelas Muhammad Ali Musa mahasiswa magang di Statistician Clinic. Bersama dengan Muhammad Bayu Nusantara, keduanya diberikan mandapat untuk mengelola Statistician Clinic sebagai pengalaman kerja.

Selama kegiatan magang, kedua mahasiswa tersebut akan dibimbing secara langsung oleh mentor dari BPS Kabupaten Jember selama 2 kali dalam seminggu. Setiap pengunjung yang ingin mendapatkan layanan di Statistician Clinic tidak dipungut biaya apapun atau gratis.

Statistician Clinic bertujuan juga untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kompetensi mahasiswa FMIPA UNEJ dalam kegiatan Magang/Praktek Kerja mahasiswa khususnya MBKM” ungkap Dr. Kiswara Agung Santoso selaku Ketua Jurusan Matematika FMIPA UNEJ. Program MBKM magang yang dikonversi menjadi 9 sks sehingga dapat memberikan kesempatan mahasiswa untuk tetap menempuh mata kuliah lain non program magang sebanyak 15 sks.

Lebih lanjut diungkapkan bahwa seiring berkembangnya zaman, pengalaman kerja menjadi salah satu acuan untuk meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja. Untuk peningkatan kompetensi lulusan Perguruan Tinggi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam telah menjalin kerjasama dengan berbagai instansi.

Khusus pengolahan data, FMIPA Universitas Jember menggandeng BPS Kabupaten Jember untuk menjalin kolaborasi dalam hal akademisi sekaligus untuk mengenalkan literasi statistik kepada masyarakat luas. BPS sendiri berharap dengan adanya kesepakatan tersebut, dapat terus mengembangkan statistika sektoral guna meningkatkan kualitas statistik melalui pembinaan dan dengan FMIPA Universitas Jember salah satunya.

Sebagai informasi Badan Pusat Statistik adalah Lembaga Pemerintah sebagai penyedia data dan informasi statistik bagi pemerintah maupun masyarakat untuk membangun sistem perstatistikan nasional dalam rangka mendukung Indonesia Maju. Selaras dengan itulah FMIPA Universitas Jember mempersiapkan suatu kerjasama untuk bisa mengirimkan mahasiswanya magang/praktik kerja melalui program MBKM. Perjanjian ini menjadi yang pertama di tahun 2022, setelah pada tahun 2020 dan 2021 FMIPA UNEJ telah menjalin kerjasama dengan beberapa PTN, instansi pemerintahan, lembaga perbankan juga swasta.