Tag Archives: open talk

17May/25

Open Talk BPM, Aspirasi Menuju Aksi: Mewujudkan Sinergitas Berkelanjutan FMIPA

Dekan FMIPA UNEJ Prof. Drs. Dafik, M.Sc., Ph.D. beserta para Wakil Dekan, Ketua Jurusan, Ketua Laboratorium, Kabag Bagian Umum dan Wakor Bidang di FMIPA hadiri Open Talk (16/5). Open Talk diselenggarakan Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) FMIPA UNEJ dengan tema Aspirasi Menuju Aksi: Mewujudkan Sinergitas Berkelanjutan FMIPA. Dekan apresiasi Open Talk sebagai sarana komunikasi mahasiswa dan pimpinan fakultas. “FMIPA itu bukan hanya dosen atau tendik saja tapi juga mahasiswa, dan disebut civitas akademika, lewat agenda ini kita bahu membahu majukan FMIPA,” ujarnya. Prof. Dafik katakan saran mahasiswa ke pimpinan adalah bentuk peduli dan sayang kepada pimpinan guna berjalan bersama menjaga dan memajukan FMIPA.

Open Talk mengangkat isu aktual di lingkungan FMIPA terkait akademik, fasilitas, pelayanan, maupun aktivitas mahasiswa secara umum. Perwakilan mahasiswa melalui ormawa berikan masukan dan pertanyaan untuk ditanggapi oleh pimpinan FMIPA. Isu akademik penggantian jadwal menjadi topik yang dibahas. Penggantian jadwal acap kali dihadapi mahasiswa, ada beberapa sebab juga solusi yang diberikan yakni komunikasi. “Komunikasikan dengan dosen, sampaikan alasan, keberatan agar mencapai titik temu yang disepakati demikian hingga tidak ada yang dirugikan,” ungkap Dekan FMIPA. Continue reading