Tag Archives: sarjana

16Jan/19

Pilihanku Kuliah di Fakultas MIPA UNEJ!

Saat lulus dari bangku SMA atau yang sederajat, pastilah muncul pertanyaan kemana akan kuliah? jurusan apa yang akan dipilih? fakultas apa yang akan dipilih?. Banyak tentu pertimbangan untuk membuat diri yakin untuk menentukan pilihan yang tepat. Pilihan itu datang ke beberapa jurusan di Fakultas MIPA, masih ada rasa bimbang untuk memilihnya?. Fakultas MIPA khususnya di Universitas Jember memiliki 4 jurusan yang bisa jadi salah satu diantaranya itu sesuai dengan minat ataupun keahlian pada diri pemilih. Yakni Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi. Disinilah sumber dari segala ilmu berada, bila disebut bukan pilihan pertama mungkin perlu dijelaskan bahwa kehidupan sehari – hari saja dibahas kok di Fakultas MIPA UNEJ yakni Biologi. Masih ada ragu? Matematika? semua perhitungan baik dasar hingga rumit berawal dari sini. Bagaimana dengan Fisika dan Kimia?, mendengarnya sudah terbayang kumpulan rumus atau teori tetapi jika dipraktekkan langsung disitulah kesenangan dan tantangan tersendiri akan muncul. Saatnya mencatat dan mengingat bahwa jurusan – jurusan di FMIPA UNEJ sudah masuk dalam incaran kuliah. Continue reading

06Des/18

Jelang 20 Tahun FMIPA UNEJ : Wujudkan “ Unggul dalam pengembangan sains, matematika dan terapannya yang berwawasan lingkungan”

Fakultas MIPA Universitas Jember sebentar lagi mencapai usia 20 tahun pada 2019 esok. Berbagai kemajuan dan prestasi telah ditorehkan, perolehan akreditasi B bagi semua Program Studi di lingkungan FMIPA, khusus Program Studi Sarjana Fisika ber-akreditasi A dan Sertifikasi Sistem Manajemen Mutu ISO 9000:2008 untuk lingkungan pendidikan FMIPA adalah diantaranya. Sistem pembelajaran berbasis komputer atau E-Learning juga telah diterapkan, dengan ditunjang sarana dan prasarana yang mumpuni seperti wifi  di 51 titik, komputer tiap kelas dan Sistem Informasi Terpadu (SISTER) guna selenggarakan iklim belajar mengajar yang kondusif, nyaman dan kekinian. FMIPA juga memiliki 24 laboratorium sebagai penunjang pelaksanaan tugas pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Untuk menjaga itu FMIPA menerapkan continuous quality improvement melalui penerapan siklus manajemen Plan-Do-Check-Act (PDCA) dengan selalu kredibel, transparan, akuntabel, tanggung jawab, dan menerapkan prinsip-prinsip keadilan guna mencapai visi FMIPA yakni Unggul dalam pengembangan sains, matematika dan terapannya yang berwawasan lingkungan. Continue reading

26Nov/18

Prof. Ahmad Erfanian dari University of Mashdad, Iran: Hubungan Graf dan Struktur Aljabar

“Bagaimana hubungan antara graf dan struktur aljabar, misalkan dalam struktur aljabar yang terdapat grup cayle, dan proses apakah yang dilakukan hingga pada akhirnya menjadi graf cayle. Hal tersebut yang akan kita bahas bersama pada kesempatan pagi ini” jelas Prof. Ahmad Erfanian dari Department of Pure Mathematics, Faculty of Mathematics, Ferdowsi University of Mashdad. Iran pada acara Kuliah Tamu dengan tema “Some graphs assosiated to algebric structures” di gedung Jurusan Matematika Fakultas MIPA Universitas Jember, Senin 26 Nopember 2018. Prof. Ahmad memberi contoh tentang hubungan grup non komutatif dengan graf itu sendiri. “Banyak sekali permasalahan yang belum terselesaikan dalam topik terkait graf dan struktur aljabar, yang dapat dijadikan topik riset,skripsi maupun tesis, misalkan pemilihan grup yang berbeda pada grup cylae atau juga pemilihan subgrup yang berbeda pada grup cayle agar dapat menghasilkan sifat-sifat graf yang berbeda pula” terang alumnus Cardiff University, Inggris itu dihadapan peserta mahasiswa dan tenaga pendidik di Program Studi Matematika Fakultas MIPA Universitas Jember. Banyak sekali hal menarik yang bisa dibahas terkait hubungan antara graf dan struktur aljabar. Continue reading

07Sep/18

Dekan Lepas Alumni Fakultas MIPA Periode Pertama T.A. 2018/2019

“Lepas Alumni kali ini adalah periode pertama untuk Tahun Akademik 2018/2019, dan bertepatan alumni kesemuanya adalah program studi sarjana” jelas Dekan Fakultas MIPA Drs. Sujito, Ph.D. dalam sambutan acara Pelepasan Alumni di Ruang Auditorium Jurusan Fisika Fakultas MIPA Universitas Jember (Jumat, 7 September 2018). “Persaingan tenaga kerja asing semakin tinggi, seperti contoh salah satu kota di Sulawesi yaitu Kendari yang diserbu tenaga kerja asing khususnya dari negara tiongkok, dengan berita tersebut saya berharap alumni Fakultas MIPA mampu untuk bersaing dan berharap lebih berkualitas dari mereka agar Indonesia tetap memiliki daya saing tenaga kerja yang kompetitif dengan negara lain” ungkap Pak Jito. Acara pelepasan alumni diikuti para Wakil Dekan, para Ketua Sekretaris Progam Studi Sarjana dan Magister dan Pimpinan Sub Bagian di lingkungan FMIPA yang pada periode ini dihibur oleh PSM Fakultas MIPA. Selanjutnya Dekan Fakultas MIPA berpesan agar alumni selalu menjaga nama baik almamater di era yang serba digital dan penggunaan media sosial. “Jadikan sarana yang semakin canggih untuk berkomunikasi dengan kami para pimpinan fakultas untuk meningkatkan kualitas lembaga khususnya dan kepada adik tingkat umumnya” lanjutnya. Continue reading