“SKPI diterbitkan ditujukan agar pengguna atau stakeholders mengetahui kompetensi dari seorang alumni” ujar Dekan FMIPA Drs. Sujito, Ph.D. dalam sambutan acara Pelepasan Alumni di Ruang Serbaguna Jurusan Fisika FMIPA Universitas Jember (Jumat, 3 Nopember 2017). Para alumni dan undangan para Wakil Dekan, Ketua Sekretaris Progam Studi Sarjana dan Magister dan Pimpinan Sub Bagian di lingkungan FMIPA disuguhkan kesenian khas tari dan band unplugged dari UKM TITIK. Selanjutnya Pak Jito berpesan mengenai pentingnya SKPI bagi para alumni. “SKPI diberikan kepada calon wisudawan setelah melalui beberapa verifikasi hingga di tanda tangani oleh dekan, mulai mahasiswa mengajukan SKPI kemudian akan diverikasi oleh bagian kemahasiswaan, tim SKPI program studi hingga verifikasi di Wakil Dekan I dengan memperhatikan tulisan yang berbahasa indonesia dan inggris” terangnya. Ada beberapa mahasiswa yang tidak care dengan mengacuhkan SKPI, padahal sangatlah penting sebagai bekal seorang alumni untuk bisa bersaing di ketatnya era pasar bebas dewasa ini.
“Alhamdulillah pada periode ini 33% calon wisudawan wisudawati mampu menyelesaikan studinya dalam waktu kurang dari 4 tahun, dan khusus untuk periode ini program sarjana matematika tidak mewakilkan alumni karena prodi sarjana matematika selalu mengikutkan dalam jumlah yang besar pada periode tertentu” pungkasnya. Pelepasan Alumni Pasca Sarjana (S2) XXV dan Sarjana (S1) LVI Periode III Tahun Akademik 2017/2018 diikuti oleh 48 Calon Wisudawan Wisudawati Sarjana dan Pasca Sarjana dengan rincian 14 orang Program Studi Fisika, 10 orang Program Studi Kimia, 12 orang Program Studi Biologi, 9 orang Program Studi Magister Matematika dan 3 orang Program Studi Magister Biologi.
Pada acara pelepasan alumni periode ini, Dekan FMIPA secara simbolik memberikan 3 (tiga) SKPI (Surat Keterangan Pendamping Ijazah) untuk bisa digunakan sebagai pendamping Surat Keterangan Lulus (SKL), ijazah dan transkrip. Dengan adanya SKPI akan sangat membantu stakeholder pengguna untuk mendapatkan gambaran mahasiswa yang mempunyai kompetensi apa saja diluar kompetensi yang telah tertuang dalam ijazah. SKPI di Universitas Jember memuat dua poin utama yaitu poin yang pertama tentang Sikap dan Tata Nilai.
Dekan FMIPA Universitas Jember juga memberikan penghargaan kepada lulusan berprestasi di periode ini yaitu Ahmad Suhardiman (131810301045) dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,69 dan lama studi 3 tahun 9 bulan 26 hari dari Program Studi Sarjana Kimia. Pada periode ini juga terdapat dua nama lagi yang menjadi mahasiswa berprestasi dengan kriteria lulus dengan pujian yaitu Shofiyawati Elok Faiqotul Himah (131810401058) dari Program Studi Sarjana Biologi dengan IPK 3,52 dan Fresha Aflahul Ula (131810401042) dari Program Studi Sarjana Biologi dengan IPK 3,59.
Penyerahan alumni pada periode ini diberikan kepada Ika Hesti Agustin, S.Si., M.Si. selaku perwakilan dari Ikatan Alumni FMIPA Universitas Jember yang merupakan alumnus dari Program Studi Sarjana Matematika tahun 2006. “Tetap jalin silahturahmi dan komunikasi antar para alumni dan civitas akademika FMIPA melalui wadah website yang telah disediakan yaitu ikamipa.unej.ac.id” pesannya. Ahmad Suhardiman mewakili alumni menyampaikan rasa terima kasih kepada para dosen yang telah membina dan lembaga yang telah memberikan pelayanan yang terbaik kepada peserta didiknya selama ini. “Kita harus menjadi alumni yang memiliki nilai lebih dengan yang lain dengan berbekal ilmu, attitude, arahan yang diberikan oleh para dosen saat kuliah, pembimbing saat skripsi. Jangan hanya puas dengan ini, kita harus raih lagi prestasi yang lebih dan lebih untuk banngakan orang tua dan lembaga FMIPA tentunya” ungkap alumni asli Pasuruan tersebut. Selanjutnya calon Wisudawan Wisudawati akan mengikuti prosesi Wisuda di Gedung Soetardjo Universitas Jember (Sabtu, 4 Nopember 2017) dengan diarak dari FMIPA oleh BEM dan Ormawa FMIPA Universitas Jember.