Jurusan Kimia FMIPA Universitas Jember gelar 3rd Internasional Conference on Chemistry and Material Science (IC2MS) 2021 secara daring (12-13/10). IC2MS agenda dua tahunan kolaborasi Jurusan Kimia Universitas Jember, Universitas Brawijaya dan Universitas Negeri Malang. Tahun 2021 ini Jurusan Kimia FMIPA UNEJ menjadi host dengan mengangkat tema “Innovation on Material Science for Sustainable Industrial Chemistry“. Topik 3rd IC2MS 2021 adalah Organic Chemistry, Inorganic Chemistry, Physical Chemistry, Analytical Chemistry, Biochemistry. Pada Opening Ceremony, Dr. A.A.I. Ratnadewi selaku Chief Executive 3rd IC2MS menyampaikan IC2MS 2021 menghadirikan 6 Keynote Speaker. “Kita menghadirkan Prof. Manabu Abe dari School of Chemistry, Hiroshima University, Japan, Prof. Yong-Chien Ling dari Department of Chemistry, National Tsing Hua University, Taiwan, R.O.C, Prof. Byung-Dae Park dari Department of Wood and Paper Science, Kyungpook National University, Republic of Korea, Hasliza Bahruji, Ph.D. dari Centre for Advanced Material and Energy Sciences, Universiti of Brunei Darussalam, Brunei Darussalam, Prof. David Lennon dari School of Chemistry, University of Glasgow, United Kingdom dan Prof. Russell Howe dari The School of Natural and Computing Sciences, University of Aberdeen, United Kingdom sebagai keynote speaker“. ungkapnya. 3rd IC2MS 2021 juga menghadirkan 4 invited speaker yaitu Nanang Masruchin, Ph.D. dari LIPI, Anna Safitri, Ph.D. dari Universitas Brawijaya, Dr. Irma Kartika Kusumaningrum dari Universitas Negeri Malang dan Zulfikar, Ph.D. dari Universitas Jember.
Opening Ceremony yang dipandu Ika Oktavianawati, S.Si., M.Sc. dilanjutkan sambutan dari Dr. Bambang Piluharto, M.Si. selaku Ketua Jurusan Kimia FMIPA UNEJ. Dalam sambutannya Kajur Kimia berharap agenda 3rd IC2MS 2021 bisa makin mempererat kerjasama konsorsium 3 universitas dalam bidang riset dan penelitian. Gelaran 3rd IC2MS 2021 secara resmi dibuka oleh Wakil Rektor III Universitas Jember, Prof. Bambang Kuswandi yang berharap melalui acara seminar ini makin mengenalkan Universitas Jember khususnya Jurusan Kimia FMIPA di kancah internasional. Warek III Universitas Jember juga beringinan dengan topik-topik yang di angkat dalam 3rd IC2MS bisa mewujudkan rencana strategis Universitas Jember yakni menjadi pusat riset dan penelitian internasional.
Keynote Speaker Hari Pertama – 12 Oktober, 2021 (Moderator: Drs. Zulfikar, Ph.D.) Prof. Yong-Chien Ling, Prof. Byung-Dae Park dan Dr. Hasliza Bahruji |
||
Acara yang berlangsung dua hari ini diikuti 150 peserta sebagai presenter yang dibagi menjadi 5 parallel room dan juga 200 partisipan. Pada hari pertama setelah pelaksanaan opening ceremony dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh tiga keynote speaker yakni Prof. Yong-Chien Ling dilanjutkan Prof. Byung-Dae Park dan diakhiri oleh Dr. Hasliza Bahruji. Acara berikutnya parallel sesi pertama dengan menghadirkan 4 invited spekear pada setiap room dengan moderator dosen Jurusan Kimia FMIPA UNEJ. Sesi kedua, masih dengan agenda yang sama hingga berlangsung sore hari.
Hari kedua diawali dengan pelaksanaan parallel session kedua dengan membuka 5 room. Masih dengan format yang sama untuk parallel session ketiga hingga berlangsung siang hari. Gelaran 3rd IC2MS 2021 ditutup dengan penyampaian materi dari tiga keynote spekear yakni Prof. David Lennon, disusul Prof. Russel Howe dan diakhiri oleh Prof. Manabu Abe. Semua acara berlangsung secara daring dengan melibatkan panitia dari seluruh dosen Jurusan Kimia FMIPA UNEJ dibantu oleh mahasiswa Jurusan Kimia FMIPA sebagai pendamping moderator. Dan acara 3rd IC2MS 2021 ditutup oleh Dekan FMIPA UNEJ Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph.D. yang berharap agenda bisa dilaksanakan kembali dengan luring dan berharap pandemi segara berlalu. Dilakukan juga perkenalan untuk agenda IC2MS selanjutnya yakni Universitas Negeri Malang sebagai host yang pada kesempatan ini diwakili Ketua Jurusan Kimia FMIPA UM Dr. Sumari, M.Si.
Invited Speaker: Ana Safitri, Ph.D., Drs. Zulfikar, Ph.D., Dr. Irma Puspita Kusumaningrum, dan Nanang Masruchin, Ph.D. |