Rangkaian acara dies natalis FMIPA UNEJ ke-23 telah dilaksanakan. Malam puncak RESANDRIA Rise And ShinE within the Delightful celebRatioNs of FMIPA Anniversary, tema dies FMIPA tahun ini menjadi penutup di Gedung Soejarwo UNEJ beberapa waktu lalu. Pimpinan fakultas dan seluruh warga FMIPA hadir juga untuk menyaksikan pemilihan finalis duta MIPA 2022. Para finalis unjuk bakat untuk dipilih sebagai duta FMIPA 2022 pilihan juri dan vote dari warga FMIPA.
Selain duta FMIPA 2022, malam puncak juga memberikan penghargaan lomba Kompetisi Debat Mahasiswa MIPA Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, lomba fotografi, e-sport mobile legend, dan Kompetisi Program Kreativitas Mahasiswa 2022. “Panitia juga memberikan penghargaan khusus kepada dosen favorit FMIPA 2022, yang baru ada pada tahun ini,” jelas panitia. Secara simbolis Dekan FMIPA UNEJ menutup secara simbolis rangkaian dies natalis ke-23 FMIPA tahun 2022.
Malam puncak kian meriah dengan hadirnya bidang tamu Dedek Sutejo dan Jasmine n up coustic. Dedek Sutejo, seorang seniman lokal mencairkan suasana membawakan lagu kekinian yang sedang hype. Penampilan Jasmine n up coustic juga berhasil membius warga FMIPA yang hadir. Jasmine adalah konten kreator tiktok yang sedang hit di kalangan muda-mudi.
Pada dies natalis FMIPA tahun ini juga diadakan survei mahasiswa melalui gform untuk memilih dosen favorit dari setiap jurusan. “Pemilihan dosen favorit dapat menjadi bahan untuk mengetahui karakteristik dosen yang disukai oleh mahasiswa”, ungkap Dekan sekaligus pencetus pemilihan itu. Melalui ajang ini diharapkan dosen bisa berlomba menjadi lebih baik dan semakin bersahabat dengan mahasiswa.
“Hubungan yang baik antara dosen dengan mahasiswa juga dapat menunjang proses pembelajaran menjadi lebih baik lagi”, lanjutnya. Pemilihan dosen favorit dipilih per jurusan. Dari jurusan Matematika terpilih Dr. Firdaus Ubaidillah, S.Si., M.Si, dari jurusan Fisika Dr. Sutisna, S.Pd., M.Si, jurusan Kimia diraih Drs. Zulfikar, Ph.D, dan jurusan biologi menjadikan Rendy Setiawan, S.Si., M.Si. sebagai dosen favorit. Penghargaan dosen favorit diberikan langsung oleh Dekan FMIPA.
Pada kesempatan berbeda UKMS TITIK selenggarakan dies natalis tahun 2022. Digelar Gedung PKM Universitas Jember pada 17 Desember yang lalu, dihadiri mahasiswa MIPA dan luar MIPA secara gratis. Dies natalis UKMS Titik mengusung Tema: Mister dengan judul: Eleftheria Sentrum. Ditampilkan pameran seni rupa, penayangan short film, teater, hingga musik. Cerita dongeng Rapunzel menjadi puncak tampilan teater dari UKMS TITIK. Suguhan semakin epic dengan tampilan seni rupa sepanjang lorong menuju panggung. Penghujung acara, musik rock menjadi penutup dengan gubahan aransemen lagu pop menjadi alunan nada rock yang buat pengunjung hanyut dalam suasana.