07Apr/22

Jurusan Matematika FMIPA UNEJ kini memiliki Statistician Clinic

Statistician Clinic merupakan hasil tindaklanjut Perjanjian Kerja Sama Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Jember  dengan Fakultas MIPA UNEJ pada Januari yang lalu. Keberadaan Statistician Clinic diharapkan mampu meningkatkan Literasi Statistik kepada masyarakat luas dan membantu mahasiswa dalam konsultasi serta mencari data untuk kepentingan riset maupun penelitian.

Statistician Clinic dibuka setiap hari Senin sampai Jumat pukul 09.00 sampai 15.00 yang untuk sementara berada di halaman gedung Jurusan Matematika FMIPA UNEJ. Rencana kedepan klinik ini akan menempati salah satu ruang di sekitaran Perpustakaan Universitas Jember guna menjangkau lebih banyak lagi pengunjung. Beberapa layanan yang bisa didapatkan antara lain publikasi data digital, konsultasi statistik, dan rekomendasi kegiatan statistik. Continue reading

04Apr/22

Jurusan Biologi FMIPA adakan FGD, Menyusun dokumen SAR ASIIN

Jurusan Biologi FMIPA Universitas Jember menyelenggarakan FGD Penyusunan Dokumen Self Assessment Report (SAR) ASIIN untuk pengajuan akreditasi internasional Prodi Sarjana Biologi (31/3-2/4) di Kalibaru Cottages Banyuwangi yang diikuti oleh Tim Penyusunan Dokumen SAR ASIIN Jurusan Biologi FMIPA sebanyak 16 orang. Kegiatan tersebut untuk menyiapkan evidence dan dokumen SAR ASIIN yang terdiri dari 6 Kriteria yakni Kriteria 1: The Degree Programme: Concept, Content & Implementation, Kriteria 2: ASIIN The Degree Programme: Structures, Methods and Implementatation, Kriteria 3: ASIIN Exams: System, Concept and Organisation, Kriteria 4: ASIIN Resources Kriteria 5: ASIIN Transparency and Documentation, Kriteria 6: ASIIN Quality Management: Quality Assesment and Development. Untuk diketahui, Jurusan Biologi FMIPA UNEJ telah mempersiapkan pengajuan akreditasi internasional ASIIN mulai beberapa waktu lalu. PS Biologi berkeinginan menyusul koleganya yakni Program Studi Agribisnis dan Program Studi Agroteknologi di Fakultas Pertanian, serta Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jember yang telah lebih dulu meraih Akkreditierungsagentur für Studiengänge der Ingenieurwissenschaften, der Informatik, der Naturwissenschaften und der Mathematik atau ASIIN. Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber dari PT. Surya Madistrindo Subsidiary of PT. Gudang Garam Tbk yakni M. Noersjam Tohari selaku Wakil Direktur dan Agung Prajoko selaku GM Organization Development secara daring. Continue reading

30Mar/22

Mahriani, Dosen Jurusan Biologi FMIPA UNEJ masuki Purna Tugas

Dra. Mahriani, M.Si atau akrab dipanggil Bu Yani kini memasuki purna tugas. Dengan ditandai dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 68915/MPK.A/KP.12.00/2021 tentang Pemberian Kenaikan Pangkat Pengabdian, Pemberhentian dan Pemberian Pensiun Pegawai Negeri Sipil Yang Mencapai Batas Usia Pensiun per tanggal 1 April 2022 Bu Yani akan mengakhiri pengabdian beliau sebagai tenaga pengajar di Jurusan Biologi FMIPA Universitas Jember. Negara memberikan kenaikan pangkat golongan ruang menjadi Pembina Tingkat I/ IVb. Bertempat di Ruang Rapat Dekanat FMIPA (30/3), Dekan FMIPA UNEJ Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph.D. bersama Wakil Dekan I Drs. Siswoyo, M.Sc., Ph.D. dan Wakil Dekan II Purwatiningsih, S.Si., M.Si., Ph.D. memberikan cinderamata sebagai tanda terima kasih kepada Bu Yani yang telah mengabdi sebagai tenaga pendidik selama kurang lebih 35 tahun. “Tetap jaga silahturahmi dengan kami dan mewakili seluruh civitas FMIPA menyampaikan terima kasih atas pengabdian Ibu kepada lembaga khususnya Jurusan Biologi” ungkap Dekan. Di Jurusan Biologi, Bu Yani merupakan salah satu dosen senior dalam bidang zoologi khususnya Animal Reproduction dan pernah menjabat ketua laboratorium zoologi. Dekan berharap meskipun telah purna, Bu Yani bisa berkomunikasi demi kemajuan FMIPA khususnya Jurusan Biologi yang sedang persiapan pengajuan akreditasi internasional ASIIN. Continue reading

17Mar/22

Panen Kelengkeng Super, Varietas Unggul Hasil Penelitian Dosen Biologi FMIPA UNEJ

Kelengkeng Super merupakan kelengkeng hasil penelitian Dr. Hidayat Teguh Wiyono, M.Pd. seorang tenaga dosen di Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Jember. Kelengkeng Super berasal dari keresahan Pak Teguh akan tanaman kelengkeng lokal Jember yang mulanya hanya tumbuh tanpa berbuah. Salah satu sebabnya adalah faktor suhu panas di Kabupaten Jember membuat kelengkeng tidak mau berbunga untuk berproses menjadi buah. Lebih lanjut Pak Teguh menyampaikan kelengkeng Jember mau berbunga hanya jika dirangsang untuk kemudian dapat berbuah, tanpa dirangsang dengan booster tidak bisa. Dengan ramuan khusus dan dikemas dalam bentuk pupuk, mampu menghasilkan buah kelengkeng yang tebal, lebih manis dan biji yang lebih kecil. Terbukti saat menggelar hasil panen di teras Jurusan Biologi FMIPA Universitas Jember beberapa hari yang lalu, civitas FMIPA UNEJ mencoba langsung keunggulan dari kelengkeng super. “Daging buahnya tebal, rasanya manis dan yang lebih berbeda bijinya lebih kecil daripada kelengkeng yang lain” ungkap salah satu staf di FMIPA UNEJ. Puluhan ikat kelengkeng super disiapkan dengan diangkut kendaraan unik milik Pak Teguh sendiri. Beberapa staf FMIPA yang datang di gedung Biologi juga banyak mendapat cerita mengenai pengelolaan kelengkeng super. Kelengkeng super hasil penelitian Pak Teguh juga ditanam di daerah Banyuwangi, Lumajang, Bondowoso, dan Situbondo tentunya dengan booster. Continue reading

09Mar/22

Penyamaan Persepsi Tugas dan Fungsi GPM-UPM FMIPA Universitas Jember

“Agar tim Gugus Penjaminan Mutu (GPM) dan Unit Penjaminan Mutu (UPM) Program Studi dapat segera bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya maka perlu diadakan penyamaan persepsi antar personil GPM dan UPM” hal ini disampaikan oleh Dekan FMIPA Universitas Jember Drs. Achmad Sjaifullah, M.Sc., Ph.D. saat membuka acara Penyamaan Persepsi GPM dan UPM FMIPA UNEJ beberapa waktu yang lalu di Ruang Internasional Jurusan Matematika FMIPA. Dalam acara Penyamaan Persepsi juga mengundang narasumber Drs. Zulfikar, Ph.D. yang pernah menjabat sebagai Wakil Rektor I Universitas Jember dan pernah pula menjabat sebagai Tim Badan Penjaminan Mutu Universitas Jember. Zulfikar memaparkan presentasi mengenai tugas-tugas GPM-UPM dari mulai penetapan sampai dengan peningkatan program kerja, evaluasi dan monitoring yang secara periodik harus dilakukan oleh tim Penjamin Mutu FMIPA UNEJ yang terdiri GPM dan UPM. “Komponen-komponen penyelenggaran pendidikan yang dievaluasi, minimal meliputi kelengkapan dan kesesuaian silabus atau perencanaan pembelajaran dengan pelaksanaan pembelajaran” jelasnya. Lebih lanjut disampaikan juga mengenai kesesuaian antara sarana dan tujuan pembelajaran dan peran serta mahasiswa dalam kegiatan pembelajaran. Sebagai informasi GPM bersama dengan UPM di tingkat Program Studi berfungsi mengkoordinasikan, melaksanakan, mengevaluasi, dan melaporkan seluruh kegiatan penjaminan mutu baik di tingkat program studi dan fakultas secara berkelanjutan. Penyusunan program kerja GPM dan UPM bersifat dinamis dan adaptif terhadap setiap perubahan yang terjadi baik secara internal dan eksternal dalam sistem pendidikan tinggi. Continue reading

23Feb/22

Mitra Akademisi TN Merubetiri sejak 2005, Hari Sulistiyowati dapatkan Penghargaan dari Direktorat Jenderal KSDAE Kementerian LHK

Dra. Hari Sulistiyowati, M.Sc., Ph.D. tenaga pendidik Jurusan Biologi FMIPA Universitas Jember meraih penghargaan dari Direktorat Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia (22/2). Penghargaan diberikan pada acara Sambung Srawung Musyarawarah Bersama Kemitraan Konservasi yang diselenggarakan Balai Taman Nasional Meru Betiri di Pantai Bandealit Jember. Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Kabupaten Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST. IPU. bersama BKSDA Jember yang dikesempatan tersebut melepasliarkan satwa kijang. “Apresiasi ini diberikan karena kegiatan pembelajaran yang melibatkan TN Merubetiri (TNMB) juga pemanfaatan lokasi TNMB sebagai laboratorium alam dan studi lapang” ungkap Hari. Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan penelitian dosen dan mahasiswa juga dilaksanakan di TNMB sesuai dengan perjanjian kerjasama Universitas Jember dan TN Merubetiri tahun 2017. “PkM pemberdayaan masyarakat sekitar kawasan TNMB melalui Kelompok Usaha Bersama (KUBE), sejak tahun 2008 telah menghasil Batik Merubetiri yang juga meraih penghargaan pada acara kemarin” lanjutnya. Hari juga menjelas KUBE yakni di Desa Wonoasri turut meningkatkan kapasitas SDM, manajemen, permodalan, dan akses kepada pasar. Hal tersebut membuat Desa Wonoasri di Kecamatan Tempurejo diresmikan sebagai pusat batik Meru Betiri oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Bappenas Prof. Bambang Brodjonegoro beberapa waktu yang lalu. Continue reading